Kamis, 31 Desember 2009

CEO DSP letter to Kim Hyun Joong

Credit: baidu +English Translation: ss501fight.wordpress + Indonesian translation yas@link4triples.blogspot.com
Do not HOTLINK. Give proper credit when reposting, thanks!

Hyun Joong, kau bilang ingin konsentrasi pada karir musik ketika terpilih sebagai pemain drama Boys Over Flowers. Bagaimanapun, kami pikir itu adalah kesempatan bagus bagimu untuk memulai karir akting. Kami sangat bahagia melihat perubahan dirimu dari seorang penyanyi Hyun Joong menjadi aktor Hyun Joong. Kami bangga pada dirimu. Pasti sangat sulit bagimu untuk mempelajari hal yang berbeda seperti bermain biola, balap mobil, menunggang kuda dalam waktu singkat. Aku merasa bangga dan yakin kalau kau akan membuka mata pada dunia akting dan belajar pelan-pelan. Walaupun kau sibuk dengan syuting Boys Over Flower, aku merasa tersentuh akan tanggung jawabmu sebagai Leader SS501. Sebelum pergi ke luar negeri, kau melihat pertunjukkan musikal Jungmin untuk memberi semangat padanya. Kau juga tampil dengan SS501 subgrup. Hal itu sangat menyentuh. Kau juga bilang karena janji pada member lain, kau merasa lebih bersemangat saat latihan akting. Kau tahu konsep SS501 adalah evolusi grup idola, benarkan? Aku sangat senang, bahkan merasakan arti pencapaian dengan melihat proses dirimu dan semua member dalam mewujudkan impian. Aku doakan semoga kehidupanmu akan lebih cemerlang sebagai aktor serba bisa di masa datang.
-------------

Ternyata CEO DSP yang terkenal galak, sayang juga sama Kim Hyun Joong. Terbukti dengan tulisan ini. Tidak salah kalau Kim Hyun Joong pernah mengatakan, beliau sudah dianggap seperti ayahnya sendiri. Semoga masa depan Leader semakin cerah seperti harapan CEO DSP, Mr. Lee.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar