Jumat, 01 Juni 2012

Kim Kyu Jong mendaftar Wamil bulan Juli ini

Sumpah...gak percaya dengan berita ini...AHHHRRRGGHH!!!!!!!!! TIDAK RELA.
Tengah malam tadi aku baca berita ini, rasanya campur aduk. Terus terang aku sangat sedih kenapa harus secepat ini. Meskipun tahu pria Korea harus menjalani wajib militer (wamil), tapi dalam bayanganku, mereka akan wamil beberapa tahun lagi dan ITU BUKAN SEKARANG.
Sejujurnya Kim Kyu Jong adalah favoritku. Dia yang membuatku semangat untuk tetap konsisten as TripeS. Karena dia adalah center, penengah & penyatu diantara mereka, jadi aku yakin SS501 akan kembali bersama. Tapi apakah harapan itu akan terwujud??? Karena kalau harus wamil dia akan meninggalkan industri hiburan selama 2 tahun dan sebelumnya menjalani latihan dasar selama 4 minggu. Sepertinya kita harus menunggu lebih lama lagi untuk melihat SS501 comeback.
Beberapa waktu lalu aku pernah dengar dia akan memberi kejutan untuk semua fans-nya. Apakah ini?? Kukira kejutan yang dimaksud adalah Fanmeeting 3 Juni besok. Entahlah...
Ini adalah keputusan Kyu Jong yang patut kita hormati dan hargai. Dan kita harus tetap mendukungnya. Ditunda atau sekarang mereka akan tetap menjalani wajib militer selama dua tahun. Seperti yang ditulis dalam artikel ini, sebagai member SS501, subgrup ataupun bersolo karir dia telah mencapai banyak hal. Merilis album, berakting dalam pertunjukkan musikal dan drama, menjadi presenter & penyiar radio dsb. Dan sekarang mungkin saatnya dia mengabdikan diri pada negara. He's a great person.

[News] SS501′s Kim Kyu Jong to enlist in the Military this July
Source & Image: TVReport
by leesa86 / AllKPop
indo_trans: link4triples.blogspot.com


SS501 Kim Kyu Jong akan mendaftar wajib militer Korea Juli ini.

Setelah menerima 4 minggu pelatihan dasar militer di pusat pelatihan rekrutmen, dia akan mengabdi pada negara selama 2 tahun.

Perwakilannya mengatakan, "Dia bisa saja menundanya sedikit lebih lama, tetapi dia berpikir akan lebih baik pergi sekarang untuk merencanakan tahap-tahap selanjutnya dalam hidupnya. Setelah keluar, dia berencana kembali ke industri hiburan dengan hati dan pikiran yang lebih ringan."

Penyanyi ini melakukan pendaftaran pada Juli dengan banyak pertimbangan.

Sampai sekarang, Kim Kyu Jong telah menjadi member SS501, promosi dengan subgroup, dan bahkan merilis album solo. Berbicara tentang musik, dia memenuhi banyak hal yang ingin dia capai.

Dia juga mencoba keberuntungannya di akting melalui musikal, drama web Toon, dan drama akhir pekan TV Chosun 'Saving Ahjooma Go Bong Shil'.

Kim Kyu Jong berpikir akan penting membangun identitasnya sebagai seorang aktor dan penyanyi sebelum pendaftaran, dan setelah mendiskusikannya dengan orang-orang di sekitarnya, dia telah memutuskan untuk mendaftar Juli ini.

Perwakilannya melanjutkan, "Kyu Jong lahir tahun 1987 sehingga masih ada beberapa tahun sebelum mendaftarkan diri. Tapi dia menunjukkan kemauan yang kuat untuk mengabdi, dan kita bisa berharap akan banyak kegiatan setelah dia keluar, jadi kami menghormati keputusannya. "

Kim Kyu Jong promosi bersama SS501 di bawah DSP Media, tetapi kemudian pindah ke B2M agensi Lee Hyori, mengeksplorasi penuh pilihan bermusik dan berakting.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar